Jumat, 17 Desember 2010

Rita Skeeter

Karakter Harry Potter
Rita Skeeter
Miranda Richardson sebagai jurnalis tabloid Rita Skeeter dalam film Harry Potter and the Goblet of Fire.
Rita Skeeter
Jurnalis Daily Prophet'
Jenis kelamin Perempuan
Warna rambut Pirang
Asrama Slytherin
Keturunan Darah murni
Diperankan oleh Miranda Richardson
Pemunculan pertama Harry Potter dan Piala Api

Rita Skeeter (lahir ±1951) adalah tokoh fiksi dalam seri Harry Potter karya J. K. Rowling. Ia bekerja sebagai reporter di harian Daily Prophet dan koresponden bagi Witch Weekly.

Menggunakan alat sihir seperti Pena Bulu Kutip-Cepat yang secara otomatis salah-mengutip dalam wawancara, karakter ini jelas dimaksudkan sebagai satire bagi jurnalis semacam ini di dunia nyata.

Sebagai reporter yang suka mengarang-ngarang informasi dalam menulis artikel yang menarik, ia adalah seorang antagonis bagi Harry dan kawan-kawannya pada pemunculan pertama kalinya di buku keempat Harry Potter dan Piala Api.

Rita Skeeter diperankan oleh Miranda Richardson dalam film Harry Potter and the Goblet of Fire yang diluncurkan pada tahun 2005.


Firenze

Karakter Harry Potter
Firenze
Firenze
Centaurus, Guru Ramalan Hogwarts
Jenis kelamin Laki-laki
Warna rambut Putih-pirang dan Hitam
Warna mata Biru/Kuning
Tempat tinggal Hogwarts (sebelumnya, Hutan Terlarang)
Jenis makhluk Centaurus
Loyalitas tidak diketahui
Suara oleh Ray Fearon
Pemunculan pertama Harry Potter dan Batu Bertuah

Firenze adalah tokoh fiksi dalam seri Harry Potter karya J. K. Rowling. Firenze adalah seorang centaurus, dan dimunculkan dalam buku pertama, kelima, dan keenam.

Firenze memiliki kemiripan dengan Chiron dalam kisah Yunani kuno yang merupakan centaurus yang mengajarkan para pahlawan mengenai astronomi dan obat-obatan. Firenze adalah nama dari sebuah kota di Toscana, Italia. Nama Firenze dipilih tampaknya karena kota ini merupakan tempat peristirahatan terakhir Galileo Galilei, astronomer modern pertama.


Firenze muncul pertama kali pada Harry Potter dan Batu Bertuah, di mana ia menyelamatkan Harry dari Voldemort di Hutan Terlarang. Firenze membawa Harry di atas punggung kudanya, dan menghadapi penentangan oleh centaurus lainnya di hutan tersebut. Mereka menganggap tindakan Firenze membiarkan Harry menungganginya adalah tanda bahwa ia merendahkan diri di hadapan kaum manusia, seakan-akan ia adalah bagal biasa. Mereka saling berargumen mengenai tanggung jawab centaurus akan pengetahuan mengenai masa depan dalam pergerakan benda-benda langit dan adalah tidak tepat untuk ikut campur tangan mengenai masa depan. Firenze kemudian kembali ke kawanannya tetapi jelas memiliki perbedaan pandang dengan para centaurus lainnya.

Firenze kemudian baru muncul kembali dalam Harry Potter dan Orde Phoenix di mana ia diangkat oleh Kepala Sekolah Albus Dumbledore sebagai Guru Ramalan di Hogwarts untuk menggantikan Sybill Trelawney. Sebelumnya, Trelawney telah dipecat oleh Inkuisitor Agung Dolores Umbridge. Ketika Harry bertemu Firenze di kelas, Firenze tampaknya telah diserang dan diketahui bahwa Firenze telah diusir dari kawanan centaurus akibat menyetujui permintaan tolong Dumbledore untuk mengajar. Firenze mengabaikan pantangan centaurus untuk membantu manusia karena ia merasa berkewajiban untuk turut berjuang melawan Lord Voldemort. Pada akhir buku kelima, Firenze tetap menjadi staf pengajar Hogwarts, dan dalam Harry Potter dan Pangeran Berdarah-Campuran, ia berbagi tugas dengan Profesor Trelawney yang kembali diminta mengajar. Trelawney memandang situasi ini dengan penuh ketidaksukaan. Alasan sesungguhnya Dumbledore untuk tetap mempertahankan mereka, dijelaskan kepada Harry, adalah karena ia tidak dapat membiarkan mereka berdua untuk pergi: Trelawney (tanpa disadarinya sendiri) diincar oleh Pelahap Maut karena ramalannya, sementara Firenze tidak memiliki tempat tinggal lagi setelah diusir dari antara para centaurus.

Di film, penampilan Firenze tampaknya lebih mirip binatang ketimbang di buku. Di buku ia digambarkan memiliki rambut putih-pirang dengan mata biru yang menatap dalam. Anak-anak perempuan di sekolah tampaknya memandang bahwa rupa Firenze sangat menarik. Bagian bawah Firenze merupakan kuda palomino.



Dolores Umbrigde


Dolores Umbridge

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Dolores Jane Umbridge adalah karakter fiksi dalam novel Harry Potter karangan J.K. Rowling.

Umbridge tampak seperti kodok besar pucat. Tubuhnya agak gemuk pendek dengan wajah lebar menggelambir dan mulut lebar kendur. Matanya besar, bundar, dan agak menonjol. Suaranya nyaring dan kekanak-kanakan. Dia sering memakai pita besar hitam di rambutnya yang mengingatkan Harry pada lalat yang akan ditangkapnya dengan lidah panjang lengket.

Nama Dolores berasal dari kata Latin ‘dolor’ yang berarti kepahitan/kepedihan/kesakitan/kesedihan, jadi namanya bisa berarti melambangkan kepahitan yang dibawanya ke Hogwarts. Nama ‘Umbridge’ dilafalkan sama dengan kata ‘umbrage’ dalam bahasa Inggris yang artinya perasaan tersinggung atau perasaan kecewa karena kurang dihormati.

Dalam film Harry Potter and the Order of the Phoenix, Imelda Staunton akan memerankan Umbridge.

Umbridge pertama kali muncul dalam Harry Potter and the Order of the Phoenix, sebagai Asisten Senior Menteri Sihir. Dia adalah salah satu orang yang menginterogasi Harry dalam Sidang Wizengamot, dimana Harry dituduh melanggar Dekrit Pembatasan Masuk Akal bagi Penyihir di Bawah-Umur dan Undang-Undang Kerahasiaan Sihir Internasional. Di akhir cerita terungkap bahwa ternyata Umbridge sendiri yang menyuruh Dementor untuk menyerang Harry.

Umbridge ditempatkan di Hogwarts sebagai guru Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam yang baru atas perintah dari Kementerian Sihir. Dia kemudian ditunjuk sebagai "Inkuisitor Agung Hogwarts", yang memberikan Umbridge kekuasaan tak terbatas terhadap murid, guru-guru dam kurikulum. Umbridge juga membentuk Regu Inkuisitor, yang terdiri dari anak-anak Slytherin yang dengan gembira menerima tugas ini untuk bertindak semena-mena dan menjatuhkan detensi pada murid-murid lain yang tidak mereka sukai, terutama Harry.

Masa-masa Umbridge di Hogwarts diwarnai dengan kekerasan dan hukuman fisik terhadap murid-murid, terutama Harry yang diberi hukuman menulis kalimat dengan pena khusus, yang secara sihir menyebabkan kata-kata yang ditulis itu tertulis di tangan si penulis, sampai meninggalkan bekas (yang bahkan masih berbekas di tangan Harry sampai tahun berikutnya). Lee Jordan juga dikenai hukuman serupa, biarpun tidak sebanyak Harry. Umbridge juga mengijinkan pemberian hukuman cambuk bagi Fred dan George Weasley (sebelum mereka kabur dari Hogwarts), dan berencana untuk menggunakan Kutukan Cruciatus untuk mengorek informasi dari Harry.

Setelah Dumbledore meninggalkan Hogwarts, Umbridge diangkat sebagai Kepala Sekolah, tetapi Kantor Kepala Sekolah menolak untuk membuka pintu baginya (dan membuatnya kesal). Masa-masa Umbridge menjabat sebagai Kepala Sekolah diwarnai dengan berbagai pemberontakan yang dilakukan para murid, bahkan para guru. Terlebih dengan perginya si kembar Weasley, banyak murid yang mengincar posisi sebagai biang keonaran.

Umbridge memiliki kecurigaan tidak berdasar pada makhluk-makhluk non-manusia dan separuh-manusia dan membuat undang-undang anti-manusia serigala yang menyebabkan orang-orang seperti Remus Lupin kesulitan mencari pekerjaan.

Prasangka Umbridge benar-benar terjadi ketika dia bertemu dengan sekawanan Cantaurus di Hutan Terlarang. Entah bagaimana jadinya bila Dumbledore tidak masuk ke dalam hutan dan menyelamatkannya. Dumbledore kembali menjadi Kepala Sekolah dan Umbridge dipaksa untuk mengundurkan diri setelah insiden di Kementerian Sihir.

Umbridge dirawat di rumah sakit Hogwarts setelah diselamatkan Dumbledore. Selama beberapa hari ia tidak menunjukkan reaksi kecuali bila (seperti yang diperagakan Ron) ada yang membuat suara "klik-klok-klik-klok" dengan lidahnya. Umbridge pergi dari Hogwarts sehari sebelum akhir tahun ajaran. Dia menyelinap meninggalkan rumah sakit di malam hari, berharap bisa pergi tanpa diketahui yang lain. Celakanya, ia bertemu Peeves di tengah jalan, yang segera mengunkan kesempatan terakhirnya untuk melaksanakan instruksi Fred (untuk membuat Umbridge sengsara). Peeves mengejar Umbridge dengan gembira dari halaman Hogwarts, memukulinya berganti-ganti dengan tongkat McGonagall dan kaos kaki penuh kapur.

Dalam Harry Potter and the Half-Blood Prince, Umbridge masih bekerja di Kementerian Sihir di bawah menteri yang baru, Rufus Scrimgeour, tapi tidak dijelaskan ia menempati posisi sebagai apa.

Hannah Abbout

Karakter Harry Potter
Hannah Abbott
Hannah Abbot
Murid Asrama Hufflepuff
Jenis kelamin Perempuan
Asrama Hufflepuff
Sekolah Hogwarts
Diperankan oleh Charlotte Skeoch
Pemunculan pertama Harry Potter dan Batu Bertuah

Hannah Abbott adalah tokoh fiksi dalam novel seri Harry Potter karya J.K. Rowling. Ia bermata coklat dan berambut blonde. Ia merupakan murid pertama dari seluruh murid yang diseleksi melalui Topi Seleksi. Hannah juga merupakan satu-satunya murid Hufflepuff yang disebutkan di semua novel Harry Potter.

Hannah berada di tahun yang sama dengan Harry, tetapi ditempatkan di Asrama Hufflepuff. Di tahun kelima ia terpilih sebagai prefek dan menjadi anggota Laskar Dumbledore.

Ibu Hannah dibunuh oleh Pelahap Maut dalam Harry Potter and the Half-Blood Prince. Hannah meninggalkan Hogwarts karenanya. Tapi ia kembali tampil pada Harry Potter dan Relikui Kematian dan mengambil bagian dalam pertempuran di Hogwarts melawan Lord Voldemort dan para Pelahap Maut. Harry menyelamatkan Hannah dan Seamus Finnigan dari kutukan Voldemort dengan Mantra Pelindung, yang membuat mereka dapat bergabung dalam pertarungan di Aula Besar.

Di film, Hannah Abbot diperankan oleh Charlotte Skeoch sejak film Harry Potter and the Chamber of Secrets. Ia terlihat dalam Kelas Transfigurasi Profesor McGonagall dan Klub Duel. Ia kembali hadir dalam Harry Potter and the Goblet of Fire ketika ia duduk di belakang Hermione di kelas Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam. Terjadi kesalahan nama dalam Harry Potter and the Chamber of Secrets karena namanya menjadi Hannah Hufflepuff. Tetapi kesalahan ini sudah dikoreksi pada film Harry Potter and the Goblet of Fire. Hannah Abbott Akhirnya menikah dengan Neville Longbottom, dan belum memiliki anak.

Hermes

Hermes
Patung marmer Hermes, buatan Romawi pada masa kaisar Hadrian
Patung marmer Hermes, buatan Romawi pada masa kaisar Hadrian
Pembawa pesan para dewa, dewa perdagangan, pencurian, perjalanan
Simbol Kadukeus, sandal bersayap, kura-kura, lira, ayam jantan,
Pasangan Merope
Orang tua Zeus dan Maia
Anak Pan, Hermafroditos, Tikhe, Abderos, Autolikos, Eunomia, Rhodos, dan Peitho
Padanan dalam mitologi Romawi Merkurius
Hermes (bahasa Yunani: Ἑρμῆς) adalah dewa pembawa pesan dalam mitologi Yunani. Hermes dilahirkan di Gunung Kellina di Arkadia. Hermes adalah anak dari Zeus dan Maia dan merupakan salah satu dewa Olimpus. Hermes adalah pelindung daerah perbatasan, para pengelana, gembala, pencuri, penipu, pidato, sastra dan puisi, olahraga, pengukuran, penemuan, dan perdagangan.[1][2] Simbolnya meliputi kura-kura, ayam jantan, sandal bersayap, topi bersayap, dan kadukeus (tongkat yang dia dapat dari Apollo atas penemuan Lira). Dalam mitologi Romawi, Hermes dikenali sebagai Merkurius, dewa perdagangan yang diadaptasi dari mitologi Etruska.

Selain menemukan lira, Hermes juga dipercaya menemukan berbagai jenis olahraga seperi gulat, balap, dan tinju sehingga dianggap debagai dewa atletik.[3] Hermes melidungi para olahragawan dan membantu atlet yang terluka. Para pelancong juga memberikan persembahan pada Hermes sebelum bepergian suapaya perjalanan mereka aman.

Sebagai dewa pembawa pesan, Hermes bertugas mengantarkan pesan dari para dewa di Olimpus kepada manusia. Dia mengenakan sandal bersayap dalam menjalankan tugasnya. Tugas membawa pesan juga dilakukan oleh dewi Iris.

Hermes juga bertugas membantu para roh menemukan jalan menuju dunia bawah. Hermes adalah salah satu dewa yang bisa dengan bebas keluar-masuk dunia bawah tanpa halangan, dewa lainnya yang bisa melakukan hal tersebut adalah Hades, Persefone, Hekate, dan Thanatos.

Hermes adalah dewa termuda kedua di antara dewa Olimpus setelah Dionisos. Pada malam setelah dia lahir, dia mencuri ternak milik Apollo. Hermes berhubungan dengan Afrodit dan memiliki anak bernama Hermafroditos.

Etimologi

Nama Hermes berasal dari bahasa Yunani, herma. Herma adalah tiang persegi dari batu atau perunggu dengan patung kepala di bagian atas dan patung alat kelamin pria di bagian bawahnya. Pada masa kuno, tiang ini biasa diletakkan di daerah perbatasan untuk keberuntungan. Hal ini ada hubungannya dengan peran Hermes, yang pada awalnya merupakan simbol alat kelamin dan perbatasan sebelum disembah sebagai dewa perdagangan dan perjalanan.[4]

Pemujaan

Kuil Hermes ada di seluruh Yunani dan pusat pemujaannya terletak di Feneos, Arkadia, tempat festival Hermoea diselenggarakan untuk menghormatinya.

Banyak lukisan dinding yang dipersembahkan untuk Hermes ditemukan di agora di kota Athena. Dalam hubungannya dengan agora (pasar), Hermes berperan sebagai dewa pelindung perdagangan.[5]

Patung kepala Hermes dari abad ke-5 SM, menunjukkan citra awal Hermes sebagai pria tua.

Penggambaran

Awalnya Hermes digambarkan sebagai pria tua dan berjenggot tetapi dalam perkembangan selanjutnya terutama sejak akhir abad ke-4 SM, Hermes dicitrakan ulang sebagai dewa yang muda dan atletis. Patung Hermes dengan tipe baru ini ditemukan di berbagai stadia dan Gimnasium di Yunani.

Hermes biasanya digambarkan dengan mengenakan topi bertepi lebar atau topi bersayapas (petasus), sandal bersayap (talaria), dan tongkat (bisa kadukeus atau kerikion). Hermes memakai pakaian pelancong, pekerja, atau gembala. Dia disimbolkan dengan kantung, ayam jantan, dan kura-kura. Ketika digambarkan sebagai Hermes Logios, dia merupakan simbol kepandaian bicara, biasanya ditunjukkan sedang berbicara sambil mengangkat satu tangan.

Julukan

Patung yang menggambarkan Hermes sebagai pembawa domba, Krioforos.

Hermes memiliki banyak julukan, beberapa di antaranya adalah:

  • Krioforos (pembawa domba),
  • Argeifontes (pembunuh Argus),
  • Agoraios (pemilik agora),[5]
  • Akakesios (dari Akakos),
  • Kharidotes (pemberi pesona),
  • Killenios (lahir di Gunung Killene),
  • Diaktoros (pembawa pesan),
  • Dolios (pengatur siasat),
  • Enagonios (penguasa perlombaan),
  • Enodios (di perjalanan),
  • Epimelios (penjaga ternak),
  • Eriounios (pembawa keberuntungan),
  • Psikhopompos (pengantar roh),
  • Poligios.

Dalam mitologi

Kelahiran

Pada suatu malam, Zeus secara diam-diam mendatangi nimfa Maia dan memperkosanya. Maia adalah salah satu dari Pleiad, anak-anak Atlas, yang sedang mengungsi di gunung Kellina. Dari hubungan tersebut, Maia melahirkan Hermes. Maia dan Hermes ditemukan oleh raja Abakos, yang kemudian mengadopsi Hermes.

Hermes tumbuh dewasa dengan cepat. Pada hari kelahirannya, Hermes menciptkan lira. Pada malam harinya, Hermes mencuri ternak milik Apollo.

Hermes membawa ternak tersebut ke Yunani, menyembunyikannya, dan menghapus jejaknya. Ketika Apollo menuduh Hermes mencuri ternaknya, Maia membantahnya dan mengatakan bahwa Hermes bersamanya semalaman. Zeus kemudian turun tangan dan memberitahu mereka bahwa memang benar Hermeslah yang mencuri ternak Apollo. Zeus juga juga menyatakan bahwa ternak itu harus dikembalikan. Mereka berdebat dan Hermes tiba-tiba memainkan liranya dan membuat Apollo terpesona. Apollo lalu bersedia menukar ternaknya dengan lira temuan Hermes.

Perang Troya

Dalam Perang Troya, Hermes membantu raja Priam mendatangi tenda pasukan Yunani dan meminta Akhilles mengembalikan mayat Hektor.

Setelah meninggal, mayat Sarpdon dibawa pergi dari medan pertempuran oleh dua dewa kembar yang mengenakan baju perang, Hipnos (tidur) dan Thanatos (kematian). Prosesi tersebut diawasi oleh Hermes.[6]

Hermes dan Perseus

Hermes ikut membantu Perseus dalam petualangannya membunuh gorgon Medusa. Hermes meminjamkan sandal bersayapnya pada Perseus dan menyuruh Perseus untuk menemui para Graeae supaya mereks bisa memberitahu letak para nimfa utara. Di tempat para nimfa, Perseus dipinjami pedang Zeus, helm Hades, dan perisai Athena.

Hermes dan tiga bersaudari

Hermes mengejar seorang wanita (kemungkinan Herse), lukisan vas dari tahun 470 SM.

Hermes mencintai Herse, salah satu dari tiga bersaudari penjaga kuil Athena; Herse, Agraulos, dan Pandrosos. Agraulos iri pada saudarinya dan menghalangi hubungan mereka. Akibatnya, Hermes mengubah Agraulos menjadi batu. Hermes lalu memperkosa Agraulos yang berwujud batu sampai Agraulos melahirkan Eumolpus. Hermes melanjutkan hubungannya dengan Herse dan menjadi ayah dari Kefalos. Hermes juga diiakatakan memiliki hubungan dengan Pandrosos dan memiliki anak bernama Keyx.

Hermes dan Odiseus

Odiseus adalah keturunani Hermes dari pihak ibu. Dalam Odyssey, Hermes diperintahkan oleh Zeus untuk memberitahu Kalipso bahwa Odiseus harus segera dibebaskan dari pulau Ogigia. Hermes juga melindungi Odiseus dari mantra penyihir Kirke.[7]

Pasangan dan keturunan

Hermes menyembunyikan sandal Afrodit dan bersedia mengembalikannya asal Afrodit mau tidur dengannya. Dari hubungan tersebut lahirlah Hermafroditos. Menurut beberapa sumber, Eros dan Tikhe juga adalah anak dari Hermes-Afrodit.

Dewa Pan kadang-kadang disebut sebagai anak Hermes dari nimfa Driope.[8] Anak Hermes yang lainnya adalah Abderos, dan Autolikos, seorang putri yang ahli mencuri. Selain itu, Dewa Priapos juga dikatakan sebagai anak Hermes.[9]

Lain-lain

Dalam cerita mengenai musisi Orfeus, Hermes adalah dewa yang membawa kembali Euridike ke dunia bawah setelah Orfeus melanggar kesepakatan dengan Hades. Hermes juga yang menjemput Persefone dari Hades dan mengembalikannya pada ibunya (Demeter).

Hermes ikut melindungi bayi Dionisos dari kemarahan Hera.

Battus, seorang gembala dari Pylos, melihat Hermes mencuri ternak Apollo. Dia berjanji pada Hermes bahwa dia akan tutup mulut namun Battu tetap menyebarkan kejadian tersebut. Akibatnya, Hermes mengubahnya menjadi patung. Hermes juga pernah mengubah para Minyad menjadi kelelawar.

Hermes belajar seni meramal dari para Thrai.

Setelah para dewa menciptakan Pandora, Hermeslah yang membawa Pandora ke bumi dan memberi Pandora rasa penasaran yang besar.

Raja Atrios dari Mikene berhasil mengambil kembali tahta dari dari saudaranya, Thiestes, dengan menggunakan strategi pemberian Hermes.

Hermes membunuh Argus Panoptes, raksasa bermata seratus, dalam usahanya membebaskan Io

Dalam budaya populer

Kadukeus, tongkat Hermes.

Dalam permainan video God of War III, Hermes, bersama dewa-dewa lain, ikut menghalau para Titan yang berusaha menyerang Gunung Olimpus. Sementara dalam permainan video Rise of the Argonauts, salah satu keturunan Hermes ikut membantu Jason dalam mencari bulu domba emas. Hermes juga dihubungkan dengan monster Minotaur dalam Zeus: Master of Olympus

Sebagai Merkurius, Hermes muncul dalam salah satu episode Supernatural, Hammer of the Gods. Tokoh Hermes juga muncul dalam film tahun 1959, Orfeu Negro, dan film animasi tahun 1997, Hercules.

Dalam seri novel Kino's Journey karangan Keiichi Sigsawa, Kino memiliki sepeda motor besar yang bernama Hermes. Sementara dalam novel The God Beneath the Sea karangan Leon Garfield dan Edward Blishen, Hermes adalah dewa yang membawa Hefaistos kembali ke Olimpus.

Andromeda Black Tonks


Andromeda Tonks ( Terlahir Andromeda Black ) adalah tokoh fiksi dalam seri Harry Potter karya J. K. Rowling. Ia adalah ibu dari Nymphadora Tonks. Sebagai anggota keluarga Black, ia adalah seorang penyihir berdarah murni, putri dari Cygnus dan Druella Black (terlahir Rosier).

Ia adalah anak kedua dari keluarga ini, adik dari Bellatrix Lestrange dan kakak dari Narcissa Malfoy. Namanya dihapuskan di permadani pohon keluarga Black di Grimmauld Place Nomor Dua Belas oleh bibinya, Walburga, dan tidak lagi dianggap keluarga karena menikahi seorang penyihir kelahiran Muggle, Ted Tonks. Walburga dan Alphard Black adalah bibi dan paman dari sisi ayahnya, dan Sirius dan Regulus Black adalah sepupunya.

Sirius mengatakan bahwa Andromeda adalah sepupu favoritnya, tetapi ia tidak pernah bertemu dengan Andromeda dan suaminya setelah menikah sebelum penahanannya di Azkaban. Hanya ada sedikit sekali yang diketahui mengenai karakter ini, selain bahwa ia sangat berbakat dalam sihir rumah-tangga yang tidak bisa dikuasai dengan baik oleh suami dan anaknya. Ia juga yang memberikan nama "Nymphadora" kepada putrinya (nama yang tidak disukai Nymphadora, dan lebih suka dipanggil "Tonks"), nama yang mengandung unsur yang biasa digunakan oleh keluarga Andromeda. Pada terbitnya Harry Potter dan Pangeran Berdarah-Campuran, baru diketahui bahwa Andromeda adalah adik dari Bellatrix.

Dari kisah mengenainya, banyak yang berspekulasi bahwa Andromeda mungkin masuk ke asrama selain Slytherin. Tetapi Horace Slughorn dalam Pangeran Berdarah-Campuran mengatakan bahwa seluruh keluarga Black, kecuali Sirius, masuk ke asrama Slytherin, yang berarti bahwa Andromeda juga anggota dari asrama ini. Andromeda kemungkinan adalah contoh dari seorang "Slytherin yang baik".

Etimologi nama

Dalam mitologi Yunani, Andromeda adalah adik dari raja dan ratu Ethipia yang dirantai ke batu karang untuk dikorbankan kepada monster laut yang dikirim oleh dewa Poseidon. Ia diselamatkan oleh Perseus, yang kemudian menikahinya meskipun Andromeda sudah bertunangan dengan Phineus.

Dalam astronomi, Andromeda adalah nama sebuah rasi bintang yang dinamai berdasarkan mitologi tersebut dan juga nama dari galaksi Andromeda yang ada di dalam rasi tersebut. Galaksi Andromeda adalah galaksi yang paling mirip ukurannya dengan Galaksi Bima Sakti. Kedua-duanya adalah dua galaksi terbesar di Local Group.

Lucius malfoy


Lucius Malfoy
Pelahap Maut
Jenis kelamin Laki-laki
Warna rambut Putih-Pirang
Warna mata Abu-abu
Asrama Slytherin
Keturunan Darah murni
Aliansi Pelahap Maut, Lord Voldemort
Diperankan oleh Jason Isaacs
Pemunculan pertama Harry Potter dan Kamar Rahasia

Lucius Malfoy adalah tokoh fiksi dalam seri Harry Potter karya J. K. Rowling. Lucius Malfoy adalah salah satu tokoh antagonis dalam seri ini. Dalam film-film yang diadaptasi dari seri buku ini, ia diperankan oleh Jason Isaacs.

Nama Lucius, salah satu nama Romawi yang umum, kemungkinan diambil dari nama seorang diktator Romawi Lucius Sulla; Kaisar Romawi Lucius Domitius Ahenobarbus (yang juga dikenal sebagai Nero), atau dari Lucius Accius (170 SM) penyair yang menulis "oderint dum metuant", "biarkan mereka membenci, selama mereka ketakutan". Ada juga Santo Lucius (Lucius dari Britania), raja mitos dari Britons. Lucius juga nama dari Kaisar Roma yang bertempur dengan Raja Arthur. Nama ini juga bisa berarti "Lucifer", nama dari iblis. Lucifer juga diterjemahkan sebagai "pembawa terang".

Nama belakang Malfoy diambil dari bahasa Perancis mal foi dan mal foy, yang masing-masing berarti jahat dan kesetiaan.


Latar Belakang

Lucius Malfoy adalah seorang kepala keluarga penyihir dari keturunan berdarah murni, keluarga Malfoy. Ia tinggal bersama isteri dan anaknya hingga 1996 di tanah keluarga Malfoy di Wiltshire. Ia adalah anggota Dewan Sekolah Sihir Hogwarts, hingga anggota dewan lainnya memecatnya setelah ia mencoba memaksa untuk menskors kepala sekolah, Albus Dumbledore[HP2]. Pada akhir Harry Potter dan Orde Phoenix, ia tertangkap basah bersama beberapa Pelahap Maut lainnya di Departemen Misteri[HP5] dan dipenjarakan di penjara Azkaban[HP6]. Pelahap Maut adalah semacam perkumpulan penyihir di bawah Lord Voldemort yang mempercayai bahwa dunia sihir harus dibersihkan dari mereka yang bukan keturunan berdarah murni.

Lucius Malfoy, putra dari penyihir bernama Abraxas Malfoy (meninggal karena cacar naga ketika cucunya, Draco, masih kecil), lahir pada 1954 dan belajar di Sekolah Hogwarts, dan di sana pula tampaknya ia bertemu dengan isterinya, Narcissa Malfoy. Narcissa yang sebelum menikah dengan Lucius bernama Narcissa Black. Sebagaimana banyak murid dari Asrama Slytherin, ia juga menjadi anggota Pelahap Maut. Ia menikahi Narcissa dan memiliki anak bernama Draco Malfoy.

Lucius dikenal dermawan dalam menyumbang seperti ke St Mungo dan Kementerian Sihir. Ia juga memiliki koneksi yang sangat bagus di kementerian dan sering menggunakan pengaruh politisnya untuk keuntungan dirinya sendiri. Lucius juga sempat menjabat sebagai salah satu anggota dari Dewan Sekolah Sihir Hogwarts.

Loyalitas

Ia meninggalkan Pelahap Maut segera setelah Voldemort dikalahkan oleh anak berumur satu tahun, Harry Potter. Malfoy mengatakan bahwa ia menjadi Pelahap Maut karena 'disihir' dengan Kutukan Imperius oleh Voldemort, dan tidak bermaksud untuk melayani Voldemort. Walaupun penjelasan ini kemudian diterima oleh Kementerian Sihir, sebagian kalangan, seperti Arthur Weasley, berpikir bahwa ia berbohong.

Narcissa Malfoy


Narcissa "Cissy" Malfoy (diperankan oleh Helen McCrory) adalah tokoh fiksi dalam kisah Harry Potter karangan penulis Inggris J.K. Rowling. Narcissa Malfoy (terlahir Black) merupakan putri bungsu dari pasangan penyihir berdarah murni dari Keluarga Black yakni Cygnus Black dan istrinya Druella Black (Terlahir Rosier).

Cissy memiliki ciri-cirinya adalah mata berwarna biru dan berambut pirang.

Narcissa Malfoy Lahir tahun 1955 (menurut J.K Rowling). Narcissa adalah ibu dari Draco Malfoy dan istri dari pelahap maut Lucius Malfoy. Narcissa memiliki dua orang kakak perempuan yaitu Bellatrix Lestrange (Terlahir Black) dan Andromeda Tonks (Terlahir Black).

Narcissa adalah bibi dari pihak ibu dari Nymphadora Tonks Black. Setelah pertempuran di Hogwarts ia memiliki satu orang cucu laki-laki dari putra tunggalnya Draco dan bernama Scorpius Malfoy dengan penyihir berdarah murni Astoria Greengrass.

Astoria Greengrass adalah adik perempuan sahabat dan seangkatan Draco Malfoy di Hogwarts yang juga murid asrama Slytherin, yang bernama Daphne Greengrass. Pada 19 tahun kemudian di epilog buku terakhir karangan J.K Rowling, Harry Potter dan Relikui Kematian. Narcissa bersama suaminya Lucius Malfoy juga bergabung dengan Pelahap Maut.

Keluarga :

Narcissa mempunyai ayah mertua bernama Abraxas Malfoy. Narcissa memiliki kakak ipar laki-laki dari kakak sulungnya Bellatrix yang bernama Rodolphus Lestrange dan saudara laki-laki Rodolphus Lestrange yaitu Rabastan Lestrange yang juga pelahap maut. Kakak ipar dari kakak kedua Narcissa berketurunan bukan penyihir (atau Mudblood / Muggle) bernaman Ted Tonks. Setelah kakaknya Andromeda Tonks menikah dengan Ted Tonks namanya dihapus dari keluarga Black oleh bibinya Walburga Black,ibu dari Sirius Black.

Narcissa tinggal di Malfoy Manor (Rumah Besar Keluarga Malfoy) bersama Suaminya Lucius Malfoy dan putra tunggalnya Draco Malfoy. Hampir semua keturunan keluarga Malfoy masuk di asrama Slytherin di Sekolah Sihir Hogwarts. Narcissa sendiri adalah salah satu siswi asrama Slytherin.

Pada buku keenam Harry Potter dan Pangeran Berdarah Campuran, Narcissa mengunjungi Severus Snape bersama kakak sulungnya Bellatrix Lestrenge. Narcissa juga mengajukan dan membuat sumpah dengan Severus Snape di rumahnya di Spinner End. Sumpah ini di kenal dengan nama Unbreakable Vow atau Sumpah tak terlanggar di awal buku keenam Harry Potter untuk menyelamatkan putra yang disayanginya dari Pangeran Kegelapan yang memberi misi pada Draco untuk membantunya memasuki Sekolah Sihir Hogwarts.

Filius Flitwick


Filius Flitwick
Jenis kelamin Laki-laki
Asrama Ravenclaw
Aliansi Hogwarts,
Orde Phoenix
Diperankan oleh Warwick Davis
Pemunculan pertama Harry Potter dan Batu Bertuah

Filius Flitwick (lahir 17 Oktober), lebih dikenal sebagai Profesor Flitwick, adalah tokoh fiksi dalam seri Harry Potter karangan J. K. Rowling. Tokoh ini memberikan nuansa humor dan pada umumnya, hanya memiliki peranan kecil dalam rangkaian kisah Harry Potter. Peranan terpenting Flitwick mungkin adalah memperkenalkan beragam mantera di dalam buku ini.

Flitwick adalah guru Mantera dan Kepala Asrama Ravenclaw di Sekolah Sihir Hogwarts. Ia digambarkan sebagai seorang yang kecil pendek dengan suara mencicit; harus berdiri di atas setumpuk buku tebal untuk dapat melihat seluruh kelas dari belakang mejanya; dan duduk di atas setumpuk bantal di kursinya pada meja guru di aula besar Hogwarts.


Peter Pettigrew


Peter Pettigrew adalah tokoh fiksi dalam cerita Harry Potter yang merupakan salah seorang siswa Hogwarts yang seangkatan dengan Severus Snape, James Potter, dan Sirius Black. Dia bertransfigurasi menjadi tikus yang diberi nama Scrabbers milik Ron Weasley. Peter Pettigrew muncul dalam film ketiga, Harry Potter and the Prisoner of Azkaban. Dalam cerita Harry Potter ketiga juga diketahui bahwa ternyata peter petigrew lah yang telah mengkhianati orang tua Harry, dan ternyata pendukung Voldemort. Tetapi di Harry Potter and The Deathly Hallows, Harry berkata kepada peter saat Harry dan kawan-kawannya ditangkap oleh Bellatrix Lestrange "Kau mau membunuhku? Setelah aku menyelamatkan nyawamu? Kau berhutang padaku, Wormtail!" Dan tangan metal yang diberikan Lord Voldemort kepada Peter pada tahun ke-4 Harry ( Harry Potter and The Goblet of Fire ) mencekik dirinya karena ia telah ragu-ragu untuk membunuh Harry.

Sabtu, 11 Desember 2010

Hedwig


Hedwig adalah nama dari burung hantu fiksi dalam seri Harry Potter karya J. K. Rowling. Hedwig dalam kisah adalah seekor Burung Hantu Salju betina, tetapi di dalam film-film Harry Potter, diperankan oleh seekor pejantan[1].

J. K. Rowling mengatakan bahwa nama "Hedwig" diambil dari nama Santa Hedwig yang dibacanya dalam sebuah buku mengenai santo/santa dari abad pertengahan. Santa Hedwig dikenal sebagai santa pelindung bagi anak-anak yatim piatu dan anak-anak yang terbuang.

Dalam terjemahan Rusia, Hedwig diterjemahkan sebagai Booklya, yang merupakan jenis tata rambut ala Perancis.

Di antara penggemar, Hedwig Huggiess berarti rasa sayang yang timbul secara alami kepada burung hantu.


Hedwig merupakan hadiah ulang tahun dari Hagrid untuk Harry dalam buku pertama serial ini, dibeli di Diagon Alley ketika mereka sedang berbelanja untuk keperluan sekolah Harry di tahun pertamanya di Hogwarts. Harry menamainya Hedwig, nama yang ditemukannya dalam buku Sejarah Sihir.

Dalam seri ini, burung hantu dipergunakan oleh penyihir sebagai kurir penyampai surat dan barang kiriman, membuatnya sebagai hewan peliharaan yang paling berguna ketimbang jenis hewan lainnya yang diizinkan dibawa murid-murid Hogwarts (yakni tikus, katak, dan kucing). Di seluruh kisah, Hedwig dipergunakan untuk melakukan pengiriman surat. Memelihara Hedwig menjadi salah satu ranah konflik ketika Harry tinggal selama liburan musim panas bersama paman dan bibinya yang Muggle.

Hedwig mengalami luka-luka ketika mengirimkan pesan antara Harry dan Sirius Black. Tidak jelas apa atau siapa yang bertanggung jawab atas serangan kepada Hedwig, tetapi Dolores Umbridge adalah kemungkinan yang terbesar ketika ia mulai memeriksa surat-surat masuk dan keluar.

Hedwig dapat dianggap sebagai burung hantu dengan kepribadian yang 'formal', memandang rendah Pigwidgeon, burung hantu milik Ron yang hiperaktif dan burung tropis yang berwarna-warni yang dikirimkan Sirius Black pada suatu waktu. Ia juga sering menatap/berteriak "penuh celaan", menampar Harry dengan sayapnya jika membuatnya jengkel (belakangan cukup sering), dan tampaknya lebih vokal ketimbang burung hantu salju rata-rata. Dalam hubungannya dengan Harry, Hedwig tampaknya juga memiliki naluri 'keibuan' terhadap Harry, meskipun ia seekor hewan; karena burung hantu dalam seri ini tampaknya memiliki kekuatan ajaib alamiah dan faktanya bahwa Hedwig seringkali tampak memberikan Harry seperti dukungan orang tua Walaupun Hedwig juga dapat (dan sering) sakit hati atau marah akibat perlakuan Harry yang seringkali berlaku atau berkata-kata tanpa berpikir dulu (misalnya ketika Harry menolak Hedwig untuk mengirimkan surat ke Sirius Black, dan Harry lalai menjelaskan alasannya kepada Hedwig), Hedwig tampaknya dapat mengerti Harry sepenuhnya dan demikian sebaliknya.

Hedwig meninggalkan Harry dari hidupnya dalam buku terakhir Harry Potter, Harry Potter dan Relikui Kematian pada saat Harry dan Hagrid berusaha meloloskan diri dari kejaran Pelahap Maut dengan motor Sirius dalam rencana pemindahan Harry dari Privet Drive. Kematian tertulis pertama yang terjadi dalam buku final seri Harry Potter tersebut. Kutukan kematian Avada Kedavra mengenai Hedwig didalam sangkarnya. Pada akhirnya sangkar itu terjatuh kebawah bersama sespan yang tadinya diduduki Harry di motor Sirius dan Harry terpaksa meledakkan sespan tersebut dari atas motor untuk menyerang salah satu Pelahap Maut yang mendekat, sekaligus juga melenyapkan sangkar yang berisi mayat Hedwig didalamnya.

Gabrielle Delacour


Gabrielle Delacour
Jenis kelamin Perempuan
Warna rambut Pirang keperakan
Warna mata Biru
Sekolah Beauxbatons
Keturunan Seperempat-Veela
Diperankan oleh Angelica Mandy
Pemunculan pertama Harry Potter dan Piala Api

Garielle Delacour adalah tokoh fiksi dalam seri Harry Potter karya J. K. Rowling. Gabrielle tampaknya akan menjadi murid di sekolah sihir Perancis, Beauxbatons, dan merupakan adik dari Fleur Delacour, salah satu juara peserta Turnamen Triwizard. Umurnya diperkirakan Harry (dalam Piala Api) tidak lebih dari delapan tahun.


Sebagaimana kakak perempuannya, Fleur, Gabrielle tidak sepenuhnya manusia; nenek keduanya adalah Veela.

Selama Turnamen Triwizard, di mana Fleur adalah juara untuk Beauxbatons, Gabrielle terpilih bersama sama Cho Chang, Hermione Granger, dan Ron Weasley, untuk "ditawan" di dasar danau hingga para juara menyelamatkan mereka. Fleur mendapatkan tugas untuk menyelamatkan Gabrielle, sementara para juara lainnya: Harry harus menyelamatkan Ron; Viktor Krum untuk Hermione; dan Cedric Diggor untuk Cho. Dalam tugas kedua Triwizard ini, Fleur gagal menyelamatkan Gabrielle tepat pada waktunya karena ia tertahan oleh Grindylow dan terpaksa kembali ke pantai. Beruntung, Harry menyelamatkan Gabrielle juga selain sanderanya sendiri Ron. Insiden ini tak pelak lagi mendatangkan pengaruh yang besar bagi Gabrielle, yang tampaknya menjadi jatuh hati dengan Harry. Dalam Pangeran Berdarah-Campuran, Fleur menceritakan bahwa Gabrielle tidak pernah berhenti bicara tentang Harry, yang sepertinya mirip dengan yang pernah dialami Ginny Weasley dahulu. Fleur juga mengatakan bahwa Gabrielle akan menjadi pendamping pengantin dalam pernikahan Fleur dengan Bill Weasley